Selasa, 11 Oktober 2016

Me vs Mami, sitkom di tanah melayu


Sebuah drama komedi yang dibintangi Cut Mini akan hadir sebagai alternative hiburan bagi keluarga di bioskop XXI Oktober ini. Cerita yang bertumpu pada kekuatan karakter Cut Mini akan membawa penonton dalam alur yang kocak, menggemaskan tapi juga menjengkelkan.
Tidak banak artis yang memiliki karakter kuat seperti Cut Mini, yang seringkali membuat lawanmainnya terkaget-kaget, apalagi dengan jam ternbang yang masih minim seperti Dimas Aditya yang berperan sebagai Rio atau Iris Bela yang berperan sebagai Mira, putrid semata wayang Maudy (Cut Mini).
Sumatera Barat dan dialek Melayu jadi bumbu yang menarik dalam film ini, selain jadi tempat shooting sebagian besar film ini, sepertinya “berlagak” melayu jadi andalan untuk mengocok perut yang cukup berhasil.
Sutradara Ody C Harahap, penulis scenario Vera Varidia dan MNC Pictures mencoba menyelipkan sedikit kejutan di akhir cerita yang membawa penonton menduga-duga, apakah ada sekuel setelah film ini. Bisa jadi akhir cerita yang menggantung memang diharapkan sutradara agar penonton penasaran, apa sebenarnya akhir konflik yang dibangun akibat ketidak harmonisan hubungan antara Mira, Mami dan mantan suaminya.

Semua dialek dan spontanitas yang didominasi Cut Mini cukup membuat penonton tersenyum hingga akhir cerita. Film ini layak ditonton bersama keluarga,  dan belajar bagaimana menjalin hubungan antara orangtua dan anak, atau memahami keinginan anak dengan kacamata yang berbeda, bukan hanya kebahagiaan versi orangtua yang sudah ketinggalan jaman.